Lifestyle

22 10 2021

Subway Meditation: Buat Perjalanan Pulang Kantor Jadi Tenang

Biar sampai rumah hati sudah tenang

287 Views

Subway Meditation: Buat Perjalanan Pulang Kantor Jadi Tenang

Sebagai pekerja kantor yang menggunakan transportasi umum untuk ke kantor, pasti ada momen kamu merasa perjalanan pulang kantor terasa begitu lelah dan kurang nyaman. Apalagi saat kondisi pikiran dipenuhi oleh tumpukkan deadline yang terasa tidak ada habisnya. 

 

Membuat perjalanan pulang kantor menggunakan transportasi umum jadi nyaman memang perlu perjuangan, tapi bukan berarti kamu tidak bisa melakukannya. Ada teknik subway meditation yang membuat perjalanan pulang kantor menggunakan transportasi umum terasa nyaman dan damai. 

Definisi subway meditation

undefined

Subway meditation adalah teknik meditasi yang bisa kamu lakukan untuk menenangkan diri saat berada di transportasi umum, seperti MRT, Commuterline, atau Transjakarta. Meski terlihat tidak ideal karena dilakukan di dalam transportasi umum, tapi meditasi baik digunakan bagi kamu yang tidak memiliki banyak waktu luang karena berbagai kesibukan aktivitas. 

 

Subway meditasi dapat dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari duduk hingga berdiri. Namun, penting bagi kamu agar tetap menjaga kesadaran selama proses meditas berlangsung. Tujuannya agar kamu tetap melatih kewaspadaan terhadap sekeliling dan terhindar dari tindakan yang diinginkan.

Langkah-langkah melakukan subway meditation

undefined

Saat pulang kantor hari ini dan menaiki transportasi umum, kamu bisa melakukan subway meditation dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

 

Baca Juga
Mengenal Generasi Sandwich dan Masalah yang Sering Dihadapi

1. Check dan pastikan keadaan di sekitarmu aman

Subway meditasi dapat dilakukan dengan berbagai cara, mulai dari duduk hingga berdiri. Namun, penting bagi kamu agar tetap menjaga kesadaran di sekitarmu selama proses meditas berlangsung.

 

Tujuannya agar kamu tetap melatih kewaspadaan terhadap sekeliling dan terhindar dari tindakan yang diinginkan, seperti pencurian dan tindakan kriminal lainnya yang dapat merugikan dirimu.

2. Atur posisi yang paling nyaman

Penting untuk memilih tempat yang paling nyaman  saat kamu ingin memulai meditasi. Meski kamu tidak mendapatkan tempat duduk dan harus berdiri, kamu bisa pilih tempat berdiri dan pegangan yang paling nyaman menurut kamu. Serta sebisa mungkin pilihlah gerbong yang menurutmu lebih sedikit penumpangnya.

3. Atur pandangan menatap jendela

Matikan playlist di Spotify dan cobalah untuk memandang ke arah jendela atau lantai. Dari sana kamu bisa memusatkan pikiran dan biarkan segala pikran-pikiran yang berat dan mengganggu dilepaskan sebentar.

4. Atur nafas secara perlahan

Mulailah untuk mengatur nafas secara perlahan, rasakan sensasi udara yang terhirup masuk, dan kemudian hembuskan. Sesekali pejamkan mata dan rasakan kesadaranmu saat berada di dalam kendaraan. Lakukan hal tersebut secara berulang agar kamu merasa tenang saat berada di transportasi umum.

Fungsi subway meditasi bagi tubuh

undefined

Bagi kamu yang sering menggunakan transportasi umum untuk beraktivitas pasti paham seperti apa lelahnya perjalanan pulang.  Kadang perjalanan pulang terasa begitu berat dan membuat badan terasa lelah.

 

Di saat seperti inilah subway meditation diperlukan untuk menjaga agar perasaanmu tetap baik-baik saja hingga sampai tujuan. Berikut manfaat subway meditation yang akan kamu dapatkan.

 

Baca Juga
Teknik Mengatur Skala Prioritas Saat Semuanya Terasa Penting

1. Mengendalikan emosi

Emosi memang jadi elemen dalam tubuh yang begitu sulit untuk dikontrol. Emosi yang baik akan memunculkan perasaan bahagia dan berpengaruh pada lancarnya berbagai aktivitas. 

 

Saat emosi buruk sedang kamu rasakan akibat pekerjaan, melakukan subway meditation akan meredam emosi buruk dan rasa cemas yang berlebihan. Sehingga kamu bisa merasa lebih tenang karena mampu mengendalikan emosi dengan baik.

2. Mengelola perasaan stres

Melakukan meditasi mampu memunculkan hormon endorfin yang bertindak sebagai hormon penghilang rasa sakit serta pengendali stres. Jadi saat kamu merasa stres dengan pekerjaan, tapi ingin tenang saat sampai di rumah cobalah untuk melakukan subway meditation saat di transportasi umum. 

3. Mengatasi gangguan kecemasan

Rutin melakukan meditasi dipercaya mampu mengatasi gangguan kecemasan yang sering muncul di kalangan anak muda sekarang. Ini karena meditasi yang dilakukan mampu mengurangi kadar sitokin dalam tubuh sehingga mampu mengatasi gangguan perasaan cemas.

Subway meditation memang jadi alternatif meditasi yang bisa dilakukan bagi para pekerja yang merasa lelah saat perjalanan pulang menggunakan transportasi umum. Kamu yang termasuk pejuang transportasi umum, kamu bisa untuk mencobanya saat pulang kantor nanti. 

 

Agar manfaat dari subway meditation bisa kamu rasakan, cobalah untuk melakukan secara teratur dan rutin. Namun sebelum memulainya, pastikan bahwa kondisi di sekitar kamu duduk atau berdiri aman dari orang-orang yang dirasa mencurigakan, agar barang bawaan kamu tidak hilang. 

 

Bagi kamu yang membutuhkan informasi lainnya tentang meditasi, bisa baca artikel lainnya di kategori Lifestyle. Selamat membaca dan semoga selalu bahagia :)

 

Baca Juga
Mindful Eating Rahasia Turunkan Berat Badan dengan Sehat
Tren Hustle Cuture Bukan Jaminan Kebahagiaan

Topik Terkait

loading