Kepribadian Cewek Mamba, Kue, dan Bumi yang Viral di TikTok
Kalo kamu cewek apa nih?

Para pengguna TikTok memang begitu kreatif, selalu ada saja tren yang akhirnya menjadi viral. Paling terbaru adalah istilah yang diberikan untuk perempuan berdasarkan tone outfit yang sering mereka gunakan. Ketiga kategori cewek itu adalah cewek kue, mamba, dan bumi.
Belum ada sumber yang jelas siapa yang pertama kali mempopulerkan istilah ini, tapi akun TikTok Javamassie banyak membuat konten tentang ketiga kategori cewek kue, mamba, dan bumi yang membuat kamu akan merasa terhibur.
Mengenal kepribadian cewek kue

Sesuai dengan namanya, cewek kue adalah wanita yang senang memakai pakaian dengan warna yang cerah, seperti tosca, hijau stabilo, lilac, atau warna-warna pastel yang cerah. Tak jarang mereka berani untuk memadukan warna cerah dengan atasan atau bawahan bermotif, serta aksesoris lucu seperti kacamata, anting, kalung, atau topi-topi lucu.
Menyukai warna-warna cerah tak heran, jika cewek kue memiliki kepribadian yang begitu ceria. Mereka tidak sungkan untuk menunjukkan perasaan bahagai ke setiap orang di sekelilingnya.
Selain ceria, cewek kue begitu percaya diri dan senang menjadi pusat perhatian. Mereka tidak akan perduli dengan berbagai komentar negatif tentang outfit yang dikenakan, karena menurut mereka selama itu nyaman dan enak dipandang mereka akan akan perduli dengan pendapat orang lain.
Mengenal kepriadian cewek mamba

Meski tidak banyak, tapi pasti ada salah satu temanmu yang suka menggunakan outfit serba hitam, atau mungkin itu kamu? Cewek yang hobi mengenakan outfit serba hitam dikenal dengan istilah cewek mamba.
Layaknya ular black mamba yang berwarna hitam, cewek mamba tidak hanya mengenakan outfit berwarna hitam, tapi hingga ke aksesoris yang dia gunakan. Perihal kepribadian cewek mamba yang selalu identik dengan warna hitam, mereka memiliki sifat cuek, simpel, dan anti dengan keribetan.
Menurut Curious Mind Magazine, cewek yang senang berbusana gelap cenderung mandiri dan percaya diri. Mereka tidak suka hidupnya diatur oleh orang lain, karena hidupnya adalah tanggung jawabnya bukan orang lain.
Cewek mamba malas untuk berbasa-basi hanya untuk menyenangkan hati orang lain. Mereka akan selalu menghindari hal yang dianggap kurang penting dan hidup dengan norma atau hal-hal yang mereka yakini tanpa mencampuri urusan orang lain.
Mengenal kepribadian cewek bumi

Berbeda dengan cewek kue dan mamba, cewek bumi berada di tengah-tengah nih. Mereka tertarik mengenakan busana berwarna earth tone yang begitu identik dengan bumi, seperti coklat identik dengan tanah, kream serta hijau olive identik dengan akar dan pepohonan.
Kepribadian dari cewek bumi adalah sifatnya yang tenang, lembut, dan hangat. Mereka selalu bersikap ramah dan senang memulai obrolan dengan orang lain. Tak heran jika cewek bumi banyak dijadikan sebagai teman curhat karena pendengar yang baik.
Jadi dari ketiga istilah cewek yang sedang populer di TikTok, kamu masuk kriteria yang mana nih? Apakah kamu cewek kue, cewek mamba, atau cewek bumi? Terlepas dari apa pun kriteria cewek yang kamu miliki, tetap menjadi dirimu sendiri merupakan hal yang penting.
Menjalani hidup dengan menjadi diri sendiri akan terasa lebih ringan. Kamu tidak perlu melakukan hal yang melanggar prinsip yang kamu yakini dan hidup dengan tenang tanpa harus memenuhi ekspektasi orang lain.
Baca Juga
Kenali Tanda Kamu Terjebak Friendzone dan Cara Mengatasinya
5 Penyebab Merasa Kesepian Meski di Tempat Ramai
Zeigarnik Effect: Selalu Teringat Pekerjaan yang Belum Selesai