Business Tips

02 12 2021

Strategi yang Bisa Dipersiapkan Cafe Saat Varian Omicron Menyerang

Selalu ada jalan di setiap kesulitan. Semangat!

152 Views

Strategi yang Bisa Dipersiapkan Cafe Saat Varian Omicron Menyerang

Varian omicron yang muncul di Afrika membuat banyak negara ikut cemas. Setidaknya hingga hari ini ada 32 negara yang menutup penerbangan dari Afrika, termasuk Indonesia. Meski penutupan kedatangan menuai kritik dari WHO, tapi kekhawatiran akan kemungkinan penyebaran varian omicron tetaplah menakutkan. 

 

Di Indonesia sendiri, kebijakan PPKM level 3 bisa saja kembali terjadi dan tentu akan berdampak ke semua lini bisnis, termasuk cafe dan resto. Meski bukan kali pertama, tapi untuk bersiap menghadapi varian omicron, cafe dan resto perlu memikirkan strategi yang tepat agar bisa bertahan. 

 

Strategi yang perlu dipersiapkan cafe dan resto agar tetap bisa bertahan dan memenuhi kebutuhan para konsumennya memang tidak instan, tapi patut untuk dicoba terapkan. Berikut strategi yang perlu dilakukan untuk mempersiapkan varian omicron.

1. Penggunaan QR Menu untuk mengurangi interaksi

undefined

Saat dine-in di cafe atau resto, memastikan bahwa semua menu dapat dipesan secara online jadi langkah pertama yang perlu dipersiapkan. Kesadaran akan pentingnya mengurangi interaksi secara langsung antara pengunjung dan pramusaji harus jadi concern yang penting.

 

Penggunaan QR Menu untuk mengurangi interaksi jadi solusi yang tepat agar proses pemesanan tetap berjalan dengan lancar. Jadi saat ada pengunjung yang datang, pramusaji tidak perlu memberikan buku tamu dan pengunjung langsung bisa melihat sendiri semua menu yang ingin mereka pesan.

2. Memastikan proses survei tidak dilakukan secara manual

undefined

Melakukan survei jadi cara yang paling tepat untuk mengetahui apa yang sebenarnya dirasakan oleh pengunjung. Namun, untuk mencegah penularan virus corona di cafe atau resto, sangat direkomendasikan untuk tidak melakukan survei secara manual.

 

Membuat survei online tidak hanya efektif untuk dilakukan karena dapat mengurangi interaksi yang terjadi, tapi membantu cafe atau resto mendapatkan ulasan yang cepat dan dapat dilihat secara real-time. Bahkan mampu menjadi pengingat bagi pihak cafe atau resto saat mereka mendapatkan ulasan negatif, agar dapat diselesaikan lebih cepat. 

 

Baca Juga
Strategi Pemasaran yang Efektif Bagi Cafe dan Resto Saat PPKM Darurat

3. Cafe dapat ditemukan di semua aplikasi pesan antar

undefined

Menjamurnya aplikasi pesan antar tentu mempermudah cafe dan resto untuk menjangkau lebih banyak konsumen. Peluang ini bisa kamu maksimalkan dengan memasukkan cafe atau resto milikmu ke semua aplikasi pesan antar seperti GoFood, GrabFood, dan ShopeeFood.

 

Langkah ini menjadi antisipasi yang paling tepat saat PPKM level 3 kembali diberlakukan lagi dan pembatasan pengujung di cafe atau resto kembali diperketat. Jadi bisnis tetap berjalan meski pengunjung tidak lagi melakukan dine-in. 

4. Buatlah promosi yang menarik alih-alih memberikan diskon

undefined

Melalui podcast Drive & Convert yang berjudul Discounting for Convertion Rates, Ryan Garrow dan Mac Donald mengungkapkan mereka tidak lagi menggunakan diskon untuk meningkatkan konversi. Pemberian diskon memiliki efek yang tidak sehat untuk jangka panjang, seperti menarik konsumen yang tidak ideal yang sulit melakukan pembelian ulang. 

 

Garrow & Mac Donald menyarankan agar setiap bisnis membuat strategi promosi yang menarik. Seperti membuat promosi berupa mendapat hadiah gratis dengan pembelian tertentu, buy one get one, free shipping, atau loyalty program untuk pelanggan.

Meski belum ada laporan bahwa varian omicron masuk ke Indonesia, tapi cafe dan resto tetap perlu bersiap dengan menyiapkan strategi yang tepat agar bisnis tepat bertahan dan beberapa strategi di atas bisa kamu terapkan di cafe atau resto yang kamu miliki.

 

Jika dirasa kamu tidak memiliki tim yang mampu melakukan semua hal di atas, HIGO sebagai WiFi Analytics dan Marketing mampu menjadi solusi bagi setiap cafe dan resto dalam membuat survei online, QR Menu, hingga report yang tepat sebagai bahan melakukan strategi pemasaran yang tepat. Hubungi info@higo.id untuk informasi selanjutnya. 

 

Baca Juga
Digital Advertising Cara Efektif Menjangkau Audiens Lebih Luas
Pahami Keinginan Konsumen dengan Pesonalized Marketing
Cara Jitu Memikat Hati Konsumen Lewat Strategi Fomo Marketing

Topik Terkait

loading