Lifestyle

26 05 2020

Sering Main Gadget, Ini Tips Mudah Jaga Kesehatan Mata

Main gadget boleh, tapi mata tetep harus sehat ya...

729 Views

Sering Main Gadget, Ini Tips Mudah Jaga Kesehatan Mata
Sebagai generasi yang bergantung dengan teknologi, menghabiskan waktu dengan gagdet sudah menjadi hal yang biasa. Apalagi bagi kamu yang memiliki mobilitas tinggi, pasti sulit lepas dari smartphone dan juga laptop di kesehariannya.
 
Meski berbagai aktivitas sekarang sangat bergantung dengan teknologi, tapi perlu diketahui bahwa terlalu sering menggunakan gadget juga memiliki dampak negatif bagi tubuh, khususnya mata.
 
Penelitian dari University of Oxford menemukan bahwa, waktu ideal untuk bermain gadget adalah 4 jam 17 menit dalam sehari. Artinya lebih dari waktu tersebut penggunaan gadget tidak dianjurkan lagi.
 
Namun pada kenyataannya, waktu yang dihabiskan dalam menggunakan gadget jauh lebih lama. Sehingga untuk menjaga kesehatan mata, kamu perlu melakukan beberapa tips berikut ini.

1. Buat sticky notes sebagai pengingat untuk berkedip

undefined
Saat mata fokus ke layar gadget intensitas mata untuk berkedip semakin berkurang dan menyebabkan mata terasa perih. Langkah dan juga tips pertama yang bisa kamu terapkan adalah dengan membuat sticky notes di desktop laptop atau tampilan awal handphone akan sangat membantu. 
 
Sticky notes ini bertujuan sebagai pengingat agar kamu tetap rajin berkedip selama menggunakan gadget. Berkedip memiliki fungsi untuk membasahi area mata khususnya kornea yang mudah terkena iritasi jika dibiarkan kering.
 
Perihal berapa kali jumlah kedipan yang baik untuk mata, setiap orang memiliki jumlah kedipan yang berbeda-beda. Tapi umumnya, orang dewasa memiliki jumlah kedipan sebanyak 10 hingga 15 kali dalam satu menit.
 
Agar jumlah kedipan tidak berkurang saat menggunakan gadget, kamu sangat disarankan untuk melakukan langkah pertama ini ya.

2. Terapkan aturan 20:20

undefined
Membatasi penggunaan gadget mungkin jadi cara yang sulit dilakukan, terutama saat sedang melakukan karantina mandiri. Sehingga menerapkan aturan 20:20 jadi solusi yang tepat.
 
Artinya setelah menghabiskan 20 menit menatap layar gadget, kamu diharuskan untuk berhenti dan menatap benda yang memiliki jarak 6 meter atau yang paling jauh dari tempat kamu duduk selama 20 detik.
 
Jika posisi kamu duduk berada di sebelah jendela, kamu bisa membuka jendela dan fokus menatap berbagai pepohonan hijau yang ada di sana. Langkah ini bisa mengalihkan fokus mata dari gadget dan membuat otot-otot mata terasa lebih rileks. 
 

3. Hindari mengucek mata dengan tangan kotor

undefined
Meski memiliki manfaat untuk merangsang keluarnya air mata, nyatanya mengucek mata yang terasa gatal tidak dibenarkan. Kondisi tangan yang kotor akibat menyentuh gadget, memungkinkan bakteri masuk ke dalam mata jadi lebih besar. 
 
Solusinya, saat mata merasa perih dan juga gatal segera teteskan obat tetes mata. Cairan yang terkandung di dalam obat tetes mata memberikan efek yang sejuk dan membuat mata terasa lebih rileks. Setelah itu keringkan dengan tisu atau handuk bersih.
 

4. Atur jarak pandang aman 30- 40 cm

undefined
Sering terlalu asyik bermain gadget seperti ponsel, tak sadar bahwa jarak pandang kamu menatap layar gadget terlalu dekat dan membuat mata cepat perih.
 
Kebiasaan ini tidak baik untuk dilakukan terus menerus. Meski terkesan sepele, kamu tetap perlu memastikan bahwa jarak pandang kamu dengan gadget berada di angka 30-40 cm.
 
Jarak pandang yang aman tidak hanya membuat kamu lebih nyaman saat bekerja atau bermain dengan gadget, tapi juga membuat mata lebih sehat. 

5. Rutin mengonsumsi vitamin A

undefined
Sudah tidak asing lagi, vitamin A berfungsi untuk membantu penglihatan kamu terasa lebih optimal dan membuat mata lebih sehat. Kamu bisa mendapatkan vitamin A dengan mengonsumsi wortel, sayuran hijau, kacang almond atau telur. 
 
Jangan biarkan aktivitas dengan gadget yang begitu sering membuat kamu harus mengorbankan kesehatan mata. Hal ini karena mata menjadi panca indra yang begitu penting. Jika kondisi matamu tidak baik, maka secara otomatis semua pekerjaan dan kegiatan kamu juga terganggu. Jadi mulai sekarang jangan disepelekan ya.
 
Baca Juga

Topik Terkait

loading