Lifestyle

26 02 2020

Kenali 5 Bahasa Cinta Manusia, Kamu Dominan yang Mana?

Kenali diri sendiri lewat bahasa cinta

2.362 Views

Kenali 5 Bahasa Cinta Manusia, Kamu Dominan yang Mana?
Manusia memang diciptakan begitu unik, satu dengan lainnya memiliki banyak perbedaan terlepas dari fisik yang diberikan Tuhan. Saat berhubungan dengan orang lain, entah itu keluarga, sahabat, hingga pasangan, setiap orang akan memberikan ungkapan sayang mereka dengan perlakuan yang berbeda. 
 
Menurut Gary Chapman, Ph.D, seorang penulis buku Five Love Languages, setiap orang memiliki bahasa cinta yang berbeda-beda, itu artinya setiap orang akan mengungkapkan perasaan sayang mereka lewat cara yang tak akan sama. Sehingga kamu tak perlu heran, jika ada orang yang sangat suka memuji atau memberikan hadiah untuk orang tersayang. 
 
Saat ditanya apakah sih bahasa cinta kamu, apakah kamu sudah mengetahuinya? Jika belum tahu dan ingin lebh jelas, seperti apa 5 bahasa cinta yang dimaksud oleh Gary dalam bukunya yang pertama kali diterbitkan pada Januari 1990, berikut uraiannya untuk kamu. Keep reading ya!

1. Words of Affirmation (Memberikan pujian)

undefined
Di banyak drama Korea, pria idaman selalu digambarkan sebagai sosok yang sangat pintar membuat pasangannya tersanjung dengan berbagai ucapan manis yang utarakan. Pria dengan tipe ini masuk ke dalam kategori words of affirmation. Mereka tidak akan sungkan untuk memberikan pujian seperti "Kamu cantik banget hari ini" atau "Kamu yang terbaik" di berbagai kesempatan sebagai ungkapan sayang.
 
Ungkapan sayang lewat pujian memang banyak disukai perempuan dan jika kamu menyukai diperlakukan seperti itu, tandanya kamu termasuk seseorang dengan bahasa cinta words of affirmation.

2. Acts of Service (Memberikan pelayanan)

undefined
Senang membantu pasangan mengerjakan pekerjaan rumah dan merasa senang saat diajak belanja bulanan oleh pasangan, bisa jadi bahasa cinta kamu adalah acts of service. Kamu tak akan merasa sungkan untuk menunjukkan rasa cinta kamu lewat tindakan di mana pun lokasinya.
 
Tipe acts of service akan lebih sering menunjukkan bahasa cinta mereka lewat tindakan bukan dengan kata-kata manis. Bagi kamu, seorang wanita yang suka sekali saat pasangan membukakan pintu padahal kamu bisa sendiri bisa melakukannya, besar kemungkinan bahasa cinta kamu adalah acts of service.
 

3. Receiving Gifts (Memberi hadiah)

undefined
Jangan salah menganggap orang dengan bentuk cinta seperti ini adalah orang yang matre ya. Seseorang yang senang memberikan hadiah atau menerima hadiah menganggap bahwa, perlakuan tersebut menunjukkan kehadiran orang tersebut memiliki arti yang spesial di kehidupan mereka. 
 
Bukan berarti seseorang dengan bahasa cinta receiving gifts ini hanya senang saat menerima hadiah mahal. Sebenarnya apa pun yang kamu berikan, pesan yang mereka tangkap adalah kamu sudah menghabiskan banyak waktu untuk memilih dan mencari hadiah apa yang dirasa sesuai dan hal tersebut sangat diapresiasi. 

4. Physical Touch (Sentuhan fisik)

undefined
Seseorang yang bahasa cintanya adalah physical touch sangat menyukai pelukan. Pelukan dari orang tersayang akan memberikan kehangatan hingga perasaan aman yang tidak bisa diucapkan lewat kata-kata. 
 
Sentuhan kecil seperti menepuk punggung, memegang tangan, hingga membelai rambut juga sama maknanya seperti pelukan. Intinya, sentuhan fisik yang diberikan membuat pasangan merasa sangat dicintai. 

5. Quality Time (Menghabiskan waktu)

undefined
Bahasa cinta selanjutnya adalah quality time. Orang-orang yang senang menghabiskan waku berduan dengan pasangan tanpa gangguan menjadikan quality time sebagai bahasa cinta mereka. 
 
Saat pasangan kamu sulit mengucapkan ucapan manis, tapi selalu ingin menghabiskan waktu berdua dan mengajak pillow talk sebelum tidur, itu artinya pasangan kamu menunjukkan bahasa cinta mereka lewat quality time.
 
Setelah mengetahui penjelasan di atas, kira-kira kamu sudah memiliki gambaran mana bahasa cinta yang paling didominasi oleh diri kamu. Jika kamu ingin mengetahui lebih detail tentang bahasa cinta diri kamu sendiri, kamu bisa mencoba untuk ikut tes ini di 5 Love Languages
 
Saat sudah tahu apa bahasa cinta yang kamu miliki, kamu bisa kasih tahu ke orang terdekat kamu, seperti sahabat atau pasangan agar hubungan kamu dengan orang-orang tersayang semakin baik.
 

Topik Terkait

loading