Tech & Social Media

23 11 2021

10 Rekomendasi Lagu Reels yang Buat Video Makin Populer

Tak hanya populer, lagunya juga enak didenger

17.327 Views

10 Rekomendasi Lagu Reels yang Buat Video Makin Populer

Scroll reels di Instagram memang jadi kegiatan yang mengasyikkan. Tak hanya memberikan hiburan, tapi juga sering terselip konten tips dan trik menarik yang sebelumya tak terpikirkan, tapi berguna untuk diterapkan. 

 

Membuat konten reels yang menarik dan disukai banyak orang tidak hanya membutuhkan gambar atau video yang bagus, tapi juga pemilihan lagu yang tepat. Penggunaan lagu yang viral dan sesuai dengan konsep video yang dibuat, memberikan peluang yang lebih agar konten video kamu bisa  populer di reels. 

 

Kali ini agar memudahkan kamu dalam memilih lagu yang tepat untuk video reels, berikut 10 rekomendasi lagu reels yang bisa kamu gunakan agar video reels bisa ditonton oleh lebih banyak pengguna Instagram.

1. Justin Bieber, Peaches

undefined

Lagu pertama yang sering muncul di reels Instagram adalah Peaches. Lagu ini masuk kedalam album Justice. Lagu ini berkisah tentang seorang kekasih yang terpaksa harus pergi dan menjalin hubungan jarak jauh.

 

Meski kisah cinta LDR yang digambarkan Justin Bieber dalam lagu Peaches begitu sulit, tapi keduanya bisa berhasil menjalankannya dan akhirnya bertemu kembali. Lagu ini cocok digunakan bagi kamu pasangan yang sedang menjalani LDR.

2. Lil Nas, Industry Baby

undefined

Sejak debutnya di dunia musik, Jack Harlow memang kerap menuai kontroversi. Lewat lagu barunya yang berjudul Industry Baby, Jack Harlow kembali mendapat kritik akibat tidak menggunakan pakaian di dalam video klipnya. 

 

Terlepas dari semua kontroversi yang menimpanya, penyanyi yang berusia 22 tahun ini berhasil memikat para pengguna Instagram lewat lagu Industry Baby yang masuk sebagai lagu populer di reels.

3. Olivia Rodrigo, Good 4 U

undefined

Penyanyi cantik yang mulai bersinar ini berhasil memikat penikmat musik dunia dengan berbagai single baru yang selalu populer. Salah satu single yang banyak pencuri perhatian adalah Good 4 U. 

 

Lagu ini dibuat sebagai ucapan selamat bagi sang mantan pacar, Joshua Bassett, yang sudah berhasil melukai hatinya dan melupakan dirinya dengan mudah demi menjalin hubungan dengan orang baru. Kamu yang ingin menyindir mantan kekasih, lagu Good 4 U cocok digunakan sebagai backsound lagu reels di Instagram. 

4. Billie Eillish, Therefore I Am

undefined

Kamu yang lagi berjuang untuk hidup sesuai dengan tujuan dan nilai yang kamu percaya, Therefore I Am milik Billie Eillish jadi lagu paling tepat untuk membuat kamu tetap semangat. 

 

Lewat lagu Therefore I Am ini, Billie Eillish ingin menyadarkan bahwa kamulah yang memiliki kendali akan hidupmu dan jangan biarkan orang lain mengatur hidupmu.

5. Niki, Every Summertime

undefined

Sekali lagi, Niki berhasil membuat bangga Indonesia! Lewat single barunya Every Summertime yang menjadi salah satu soundtrack film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings: The Album, Niki ingin memberikan semangat bagi semua orang yang masih struggling dengan identitasnya sebagai keturunan Asia. 

 

Lagu ini memiliki irama yang chill dan menyenangkan. Jadi kamu yang ingin membuat video reels dengan konsep ceria, Every Summertime jadi lagu yang paling tepat untuk digunakan. 

 

Baca Juga
Cara Menggunakan Fitur Instagram Music dan Rekomendasi Lagu Populer

6. Celina Sharma & Harris J, 24/7

undefined

Sesuai dengan judulnya, 24/7 akan jadi lagu reels yang paling cocok untuk menggambarkan rasa bucin kamu terhadap pasangan. Lagu ini berkisah tentang seorang yang begitu gelisah saat berada jauh dengan pasangan.

 

Kamu yang sedang diselimuti perasaan rindu terhadap pasangan, 24/7 dari Celina Sharma & Harris J akan jadi backsound yang paling tepat karena bisa mewakili perasaan yang sedang kamu alami.

7. Emily Watts, La Vie En Rose

undefined

Jika didengarkan sekilas, kamu merasa sedang mendengarkan lagu buatan Disney Princess, lho. Padahal lagu yang dinyanyikan oleh Emily Watts ini berbahasa Prancis, tapi begitu syahdu di telinga.

 

La Vie En Rose merupakan lagu romantis yang menceritakan dua kekasih yang sedang jatuh cinta. Emily Watts ingin menceritakan bahwa saat seseorang jatuh cinta, dia akan terus merasa senang dan mudah berpikir optimis melihat masa depan.

8. Joji, Sanctuary

undefined

Kamu pasti setuju perasaan cinta yang tak terbalas rasanya memang begitu menyakitkan. Nah, rasa sakit inilah yang dituangkan oleh Joji dalam sebuah lagu yang berjudul Sanctuary. 

 

Suara Joji yang terdengar begitu lembut dan sedih begitu berhasil membuat setiap orang yang mendengar ikut merasakan rasa sakit yang ia dirasakan. Sanctuary jadi lagu yang begitu nyaman di telinga dan tenang untuk didengarkan, apalagi saat kamu sedang mengalami patah hati yang begitu dalam.

9. Bruno Major, Nothing

undefined

Lewat single yang berjudul Nothing, Bruno Major berhasil menggambarkan ungkapan cinta lewat hal yang sederhana, seperti makan pop corn, menonton Netflix atau bermain Nintendo.

 

Bruno Major percaya bahwa hal-hal sederhana yang dilakukan secara bersama jadi cara terbaik untuk memperkuat sebuah hubungan. Jadi lagu reels ini cocok nih buat kamu yang ingin mengingatkan pasangan bahwa quality time itu jadi hal paling penting dalam hubungan.

10. Kaleb feat Eclat, Berakhir Sama

undefined

Lagu reels Indonesia yang viral selanjutnya adalah Berakhir Sama yang dinyanyikan oleh Kaleb feat Eclat. Meski lagu ini memiliki makna yang sedih karena kisah cinta yang selalu berakhir sama, tapi Kaleb dan Eclat berhasil membuat lagunya terasa ringan ditelinga. 

 

Kamu yang merasa sudah putus harapan untuk mendapatkan pasangan yang setia, bisa sedikit terhibur dengan lagu Berakhir Sama dari Kaleb dan Eclat.

Rekomendasi 10 lagu reels di Instagram ini akan membuat setiap video yang kamu buat terasa lebih menarik untuk dilihat. Sehingga kesempatan agar videomu populer semakin terbuka besar. 

 

Kamu yang ingin update informasi seputar teknologi dan media sosial, kamu bisa terus kunjungi blog.higo.id untuk mendapatkan berbagai berita menarik. 

 

Baca Juga
Kumpulan Filter Instagram yang Buat Foto Selfie Makin Glow Up
Tutorial Edit Video Reels di VN Agar Terlihat Aesthetic

Topik Terkait

loading