10 Kedai Gelato di Jakarta yang Asik Buat Tempat Nongkrong
Hati adem, spot foto juga banyak
Kamu pasti setuju dari Senin hingga Jumat ada banyak kegiatan yang menguras tenaga bahkan juga otak. Tak heran waktu libur jadi momen berharga untuk kamu habiskan guna menyenangkan hati dan pikiran. Salah satu kegiatan yang menarik untuk dilakukan di weekend ini tentunya datang ke kedai gelato.
Di Jakarta ada banyak kedai gelato yang asik banget untuk dijadikan tempat nongkrong. Kamu yang butuh rekomendasi kedai gelato mana saja yang bisa kamu pilih untuk mengisi waktu luang, berikut list lokasinya.
1. Vilo Gelato & Coffee
Dibuka oleh Vilo Gelato & Coffee yang jadi kedai gelato paling rekomendasi di Jakarta, kamu tidak hanya jatuh cinta dengan rasa gelatonya tapi juga nuansa dari kedai gelato ini. Di Jakarta ada beberapa lokasi Vilo Gelato & Coffee yang bisa kamu pilih, tapi yang ambience yang paling seru ada di Gandaria.
Memiliki konsep bangunan layaknya rumah kaca, dengan penempatan kaca berukuran besar sebagai dinding penyangga, kamu bisa menikmati gelato sambil melihat ke arah luar. Di dalam ruangan, kamu juga bisa melihat sofa dengan berbagai ukuran. Jika kamu suka duduk lesehan, tersedia permadani yang bisa kamu gunakan, lengkap dengan meja rotan.
Kalau soal rasa tidak perlu diragukan lagi! Ada 30 rasa yang bisa kamu pilih di Vilo Gelato & Coffee. Kamu yang ingin membawa pulang gelato ke rumah, juga bisa pesan varian jar yang tersedia dengan berbagai ukuran.
2. Locarasa Gelato
Suka dengan suasana sejuk sejauh mana memandang? Kali ini kamu wajib datang ke Locarasa Gelato. Locarasa Gelato yang berada di Jl. Kemang Raya ini asik banget buat tempat nongkrong, sambil menikmati manisnya gelato yang buat suasana hati juga ikut adem.
Soal rasa di Locarasa Gelato, kamu bisa menikmati rasa gelato yang tidak hanya unik tapi juga enak. Mulai rasa tempe, martabak manis, es puter, hingga kecap manis.
3. Let's Go Gelato
Meski di Jakarta baru ada 2 cabang, tapi kedai gelato ini tidak boleh kamu lewatkan karena sudah begitu populer di Jakarta. Berbeda dengan gelato pada umunya, di Let\'s Go Gelato ada 3 pilihan cone dengan aneka warna.
Salah satu cabang Let\'s Go Gelato yang asik untuk tempat nongkrong ada di daerah Gandaria. Meski tidak begitu luas, tapi tetap nyaman untuk menikmati gelato bersama teman atau pasangan.
4. Gelato Secrets
Selanjutnya ada Gelato Secrets yang berada di kawasan Menteng dan recommed kamu datangi. Memiliki 24 rasa yang bisa kamu pilih sesuai dengan selera, Gelato Secrets memiliki design interior yang chill untuk tempat nongkrong kamu di weekend ini.
Memiliki dua lantai dengan konsep minimalis, kamu akan menemukan banyak kaca besar yang digunakan sebagai pembatas ruangan. Jika suka tempat outdoor, kamu juga bisa duduk-duduk santai di bawah pohon rindang, sehingga tidak terasa panas. FYI, hampir semua spot di Gelato Secrets bisa kamu gunakan untuk ootd.
5. Ziato Gelato
Ziato Gelato juga jadi kedai gelato yang menyenangkan untuk kamu kunjungi. Memiliki design layaknya gelato ala Italia, namun nyatanya kedai gelato ini milik lokal, lho.
Terletak di lantai 2 dan satu gedung dengan Butik Baju, Ziato Gelato jadi tempat yang nyaman untuk mengisi waktu weekend kamu, karena lokasinya yang hidden gem dan unik.
6. 21 Factory
Kamu yang berdomisili seputaran Gambir atau Juanda, 21 Factory jadi lokasi yang menyenangkan untuk kamu kunjungi saat weekend. Terletak berderetan dengan Ragusa Italian Ice Cream, 21 Factory memiliki design interior yang menarik dan instagrammable banget.
Meski hanya memiliki satu lantai, kamu bisa memilih beberapa spot yang berbeda agar memiliki banyak foto yang menarik untuk diunggah di Instagram. Saat ke 21 Factory, jangan lupa untuk terkoneksi dengan fasilitas WiFi yang ada di sana. Jadi sambil nunggu, kamu bisa bermain media sosial atau nonton Youtube tanpa buffering.
Baca Juga
5 Cafe di Jakarta dengan View Bagus Buat Ngerjain Tugas
7. Latteria Gelato
Dari luar Latteria Gelato memiliki tampilan unik berbentuk trapesium lengkap dengan motif kayu dan kaca. Meski imut saat melihatnya dari depan, tapi saat masuk ke dalam, kamu bisa menemukan berbagai spot yang nyaman untuk tempat bersantai sambil menikmati gelato.
Sama seperti kedai gelato lainnya, Latteria Gelato memiliki banyak varian rasa gelato yang bisa kamu pilih sesuai selera. Kamu yang menyukai biskuit Lotus Biscoff, bisa pesan Speculoos lengkap dengan biskuit di atasnya.
8. Grom Indonesia
Kedai gelato asal Italia ini tentu tidak perlu diragukan lagi perihal rasanya. Grom jadi kedai legato yang begitu legendaris di seluruh dunia berkat rasanya yang begitu otentik. Beruntungnya sejak 2017, kamu sudah bisa menikmati deretan gelato mewah ini di Indonesia berkat perjuangan Cathleen Purwana dan Agnes Tjandranegara selama 6 tahun.
Berbeda dengan kedai Grom yang ada di Italia, untuk semua kedai yang ada di Indonesia memiliki tempat yang lebih luas. Tentu ini karena budaya makan gelato di Italia sambil jalan, sedangkan di Indonesia masyarakatnya lebih suka nongkrong dan mengobrol.
9. Laricchi Gelato
Laricchi Gelato jadi salah satu kedai gelato premium selanjutnya nih di Jakarta. Selain soal rasa yang super duper yummy, pelayanan di sini buat pengunjung jatuh cinta karena sangat ramah dan informatif.
Kedai gelato yang hanya ada di Jakarta dan Surabaya ini tidak hanya menyajikan gelato di cone, atau cup, tapi juga gelato tart, hingga es puter cup. Gimana kebayangkan yummy-nya berbagai varian menu di Laricchi Gelato.
10. Honest Spoon
Meski Honest Spoon adalah kedai handmade ice cream , tapi rasanya tidak kalah dengan gelato dan tetap masuk rekomendasi untuk kamu kunjungi di weekend kali ini. Memiliki 26 varian rasa, dijamin kamu pasti bingun ingin pilih yang mana!
Ada dua ruangan yang bisa kamu pilih, baik itu di indoor atau outdoor saat nongkrong di Honest Spoon dan kedai gelato ini begitu instagrammble karena suansanya yang serba cream.
Gimana 10 rekomendasi kedai kopi ini begitu chill dan menarik untuk kamu kunjungi. Jadi di weekend ini kamu mau pilih yang mana dulu nih? Jika kamu punya rekomendasi kedai kopi lainnya, kamu bisa share di kolom komentar ya.
Baca Juga
10 Tempat Glamping yang Buat Kamu Lupa Penatnya Jakarta