Tech & Social Media

17 03 2021

Aplikasi Edit Foto Ala Selebgram yang Mudah Digunakan

Dijamin tampilan fotomu sekece ini!

1.495 Views

Aplikasi Edit Foto Ala Selebgram yang Mudah Digunakan

Aplikasi edit foto rasanya jadi aplikasi wajib yang harus dimiliki para milenial yang hobi buat konten. Keberadaan aplikasi edit foto ini membantu kamu yang tidak memiliki kamera analog atau digital, agar tetap bisa menghasilkan kualitas foto yang menarik untuk di post di Instagram hingga TikTok. 

 

Tak perlu khawair bahwa aplikasi edit foto terbaik semuanya berbayar ya, karena kali ini ada 10 rekomendasi aplikasi foto ala selebgram gratis yang bisa kamu gunakan untuk pengguna iOS hingga Android.

1. VSCO

undefined

VSCO jadi aplikasi pertama yang paling direkomendasikan untuk kamu gunakan dalam dunia edit foto lewat ponsel. VSCO memiliki keunggulan dengan banyaknya filter yang bisa digunakan. Setidaknya ada 9 tipe filter di VSCO yang bisa kamu gunakan dan masing-masing filter memiliki 15 model, sehingga kamu tidak perlu kehabisan untuk berkreasi saat menggunakan aplikasi ini.

 

Berlanjut dari filter, ada beberapa fitur lainnya yang membuat tampilan foto kamu makin aesthetic. Mulai dari kamu bisa sesuaikan ukuran gambar dengan fitur Adjust, mengatur cahaya dari foto dengan Exposure, membuat foto memiliki tekstur dengan Grain, bahkan kamu bisa menukar warna background dengan objek menggunakan Split Tone.

 

Keunggulan aplikasi ini juga memberikan puluhan filter dengan konsep film analog yang terkesan vintage. Filter konsep analog ini bisa kamu kulik lebih dalam dengan memainkan fitur adjustment.

 

2. Adobe Lightroom

undefined

Setelah puas mencoba VSCO, kamu bisa beralih ke aplikasi Adobe Lightroom. Tak kalah dengan VSCO, Adobe Lightroom juga memiliki keunggulannya yang buat kamu bisa lebih eksplor kemampuan edit foto. 

 

Tidak hanya mudah mendapatkan hasil pencahayaan foto terbaik, kamu juga bisa mengedit warna foto, corak, vibrance dan saturasi. Aplikasi ini bahkan mendukung format RAW, sinkronisasi cloud, dan tampilan user interface yang mudah dipahami.

3. PicsArt

undefined

Kamu yang menyukai konsep kolase, PicsArt memberikan kamu banyak tampilan kolase yang bisa mengasah kreativitas. Kamu bisa kumpulkan banyak foto untuk menjadikannya kenangan di akun media sosial kamu.

 

Agar mempercantik tampilan kolase, kamu juga bisa menambahkan kalimat atau stiker lucu. Jika kamu ingin membuat foto ini menjadi video, kamu tinggal menambahkan lagu yang sesuai dengan foto yang digunakan, agar hasil editannya lebih menyentuh. 

4. Snapseed

undefined

Nah, selanjutnya Snapseed jadi aplikasi yang mampu buat hasil foto kamu semakin artistik layaknya di luar negeri. Layaknya aplikasi edit foto pro, Snapseed mampu menghilangkan objek yang tidak diinginkan lewat fitur Healing

 

Kamu yang suka tampilan bokeh dengan background blur, kamu bisa gunakan fitur Lens Blur. Jika ingin kesan yang lebih artistik, kamu bisa gabungkan dua foto menjadi satu dengan dengan fitur Double Exposure.

5. Unfold

undefined

Kamu yang tertarik dengan hasil foto minimalis, tapi terkesan artsy Unfold jadi aplikasi edit foto yang wajib ada di list pertamamu. Apalagi bagi kamu yan gemar ber-insta story dan ingin terlihat layaknya Selebgram, aplikasi ini begitu cocok untuk kamu gunakan.

 

Ada banyak template yang bisa kamu gunakan untuk membuat foto terkesan minimalis, elegan dan tentunya artsy. Bahkan kamu bisa menambahkan banyak kolase dengan template yang unik dan membuat tampilan gambar menjadi GIF.

 

6. Pixlr

undefined

Kamu yang suka tampilan foto dramatis, aplikasi edit foto yang satu ini juaranya nih untuk kamu gunakan. Pixlr memiliki lebih dari 2 juta kombinasi efek gratis, overlays, dan juga filter yang bisa kamu gunakan untuk mengeksplor foto. 

 

Agar memudahkan kamu yang masih pemula, ada fitur Auto Fix yang membuat tampilan warna foto menjadi lebih baik dari foto aslinya.  Kamu yang ingin tampilan foto terlihat lebih keren bisa menggunakan efek foto Stylize yang membuat kamu bisa lebih berkreasi dengan watercolor.

7. Remini

undefined

Kamu pernah nggak punya foto dengan jepretan bagus, tapi kualitasnya tidak baik? Nah, jika ia aplikasi Remini akan sangat membantu kamu. Aplikasi edit foto ini tidak hanya membuat foto lama nampak baru, tapi juga merubah foto dengan kualitas kurang baik menjadi HD. 

 

Aplikasi ini tidak hanya mampu membuat kualitas foto menjadi lebih baik, tapi juga video. Jadi kamu bisa pilih mana video penting yang kamu miliki, tapi kualitasnya buruk dan segera edit dengan aplikasi Remini.

8. Afterlight

undefined

Aplikasi nyentrik lainnya yang bisa kamu gunakan untuk edit foto layaknya selebgram adalah Afterlight. Memiliki hasil editan dengan warna yang khas dan soft, membuat aplikasi ini terkesan nan artistik. 

 

Afterlight menjadi aplikasi yang sangat bagus untuk kamu gunakan bagi kamu pecinta foto pemandangan alam. Hasil foto pemandangan kamu akan terkesan magis layaknya editan foto dari profesional.

9. Adobe Photoshop Express

undefined

Kamu anak design yang sudah terbiasa dengan Adobe Photoshop, kali ini Adobe juga mengeluarkan versi mobile-nya, nih. Adobe Photoshop Express jadi aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk edit foto dengan lebih mudah. 

 

Kamu yang belum terbiasa dengan Adobe Photoshop, kamu tidak perlu khawatir. Kamu bisa gunakan aplikasi ini dengan mudah, karena user intreface dibuat mudah bagi pemula. 

10. InShot

undefined

Meski terakhir, InShot jadi aplikasi yang tak kalah keren untuk kamu gunakan sebagai aplikasi edit foto dengan hasil terbaik. Memiliki user interface membuat kamu lebih mudah melakukan edit foto tanpa perlu menonton tutorial terlebih dahulu.

 

Tidak hanya foto, kamu juga bisa edit video dengan aplikasi InShot. Bahkan kamu bisa menghilangkan watermark dengan bantuan aplikasi ini. 

 

Semua aplikasi di atas bisa kamu gunakan dengan mudah untuk edit foto layaknya selebram. Meski tidak semua fitur di aplikasi di atas gratis, tapi kamu tetap bisa menggunakannya untuk menghasilkan edit foto yang aesthetic dan artistik. 

 

Kamu juga perlu ingat untuk menghasilkan foto yang bagus, selain belajar cara edit foto dengan aplikasi, kamu juga harus sering berlatih cara teknik foto yang baik. Ini karena hasil foto yang sudah bagus tidak perlu banyak di edit dengan aplikasi. 

Topik Terkait

loading